Ratna Surampaet Pilih KSJ Sebagai Tempat Mendonasikan Hasil Penjualan Bukunya

MEDAN, Suarakita.id – Ratna Sarumpaet bersama Atiqah Hasiholan hadir dalam peluncuran buku “Aku Bukan Politikus” di Kembar Arabian Cafe, Jalan Sakti Lubis No.42, Sitirejo II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan, Sumatera Utara. Minggu, (17/04/22).

Dalam kunjungan tersebut, Ibunda Ratna Sarumpaet juga bangga melihat Ketua Umum KSJ Saharuddin, dalam waktu yang singkat KSJ sudah banyak dikenal kalangan masyarakat hingga ditingkat nasional.

Bacaan Lainnya

“Komunitas Sedekah Jum’at (KSJ) cukup bagus, dan banyak Anak-anak Yatim-piatu yang dapat perhatian dan kasih sayang. Maka dalam kehadiran saya dan Atiqah Hasiholan di Kembar Arabian Cafe adalah memenuhi undangan dari Ketua Umum KSJ Saharuddin,” ungkap tim media KSJ kepada wartawan. Senin, (18/04).

Dalam bedah buku dan mengartikan isi dalam buku Ratna Sarumpaet yang berjudul, “Aku Bukan Politikus” hasil karya Ibunda Ratna Sarumpaet cukup bagus dan mendidik di kalangan remaja juga mahasiswa hingga dikalangan pemerintah.

Selanjutnya, “Dr Syaiful Syafri, M.M menjelaskan isi didalam buku adalah perjalanan Ibu Ratna Sarumpaet yang sebagai Aktivis HAM dan Seniman.

Menurut ketua umum KSJ Saharuddin juga sangat bangga kepada Ibunda Ratna Sarumpaet dan Atiqah Hasiholan yang mau meluangkan waktu bersama Komunitas Sedekah Jum’at, “Padahal jadwal Mbak Atiqah Hasiholan cukup banyak,” katanya.

Kemudian Atiqah Hasiholan juga membawakan pertunjukan Monolog kisah nyata yang berjudul,” Marsinah Menggugat”

Lebih lanjut, Dewan Pembina Kartini KSJ Dr Henny Ikhwan SPd MPd dalam kata sambutannya menyampaikan permohonan maaf karena Dewan Pendiri Pembina KSJ, AKBP Ikhwan Lubis tidak dapat hadir dalam acara ini sebab ada giat Pilkades serentak.

Dilanjutkan Dewan Pembina Kartini KSJ Dr Henny Ikhwan SPd MPd bersama pengurus KSJ memakaikan Rompi Kartini KSJ kepada Atiqah Hasiholan dan cendramata.

Tidak lupa pula Dewan Pembina Kartini KSJ menyampaiakan terima kasih kepada Ibunda Ratna Sarumpaet dan Atiqah Hasiholan yang telah meluangkan waktunya dan bergabung di Kartini KSJ.

Dalam kesempatannya Ibunda Ratna Sarumpaet dan Atiqah Hasiholan juga mendonasikan sebagian pendapatan penjualan buku tersebut kepada KSJ yang diserahkan secara simbolis kepada ketua umum KSJ Saharuddin.

“Semoga sedikit bantuan ini agar dapat bermanfaat untuk Anak Yatim-piatu dan Kaum Dhuafa,” ujarnya.

Dari pantauan awak media Kegiatan dilanjutkan Ibunda Ratna Sarumpaet dan Mbak Atiqah Hasiholan bersama keluarga besar Komunitas Sedekah Jum’at (KSJ) dengan menyantuni Anak-anak Yatim piatu secara simbolis, dan diakhiri dengan menyerahkan buku kepada beberapa kalangan Aktivis yang berada di lokasi acara tersebut. (Putra)

Pos terkait