FKDB onfarm yang beberapa waktu lalu melakukan MoU dan PKS (Perjanjian Kerjasama) dengan Baharkam Polri terus melakukan implementasinya dalam mewujudkan ketahanan pangan demi menjaga stok kebutuhan pangan masyarakat dalam masa pandemi covid-19 ini.
Pengawalan program FKDB Onfarm oleh Baharkam Polri ini diwakili oleh Kombes Pol. Nasrun Fahmi, SH., M.Si. bersama H Ayep Zaki selaku ketua umum FKDB melakukan survey ke wilayah Sukabumi dan Karawang.
Diwilayah sukabumi ini tepatnya di Desa Karangtengah, Kecamatan Cibadak FKDB On Farm sudah melakukan budidaya padi dengan varietas sintanur sudah berusia 2 minggu dengan seluas 4000 m2 dan rencananya dimusim depan akan menjadi bertambah menjadi 1Ha.
Kemudian pada surveynya yang kedua dilakukan ke wilayah Kampung Kedongdong, Desa Talagajaya, Kecamatan Pakisjaya, Karawang. Diwilayah ini FKDB On Farm melakukan budidaya padi seluas 7Ha yang rencananya tanggal 16 November 2020 akan melakukan panen raya, kemudian FKDB On Farm dimusim selanjutnya akan dikembangkan menjadi 20Ha dengan varietas padi inpari 32.
“Program FKDB On Farm ini adalah untuk kepentingan kesejahteraan petani dan demi untuk menjadikan Indonesia sebagai lumbung pangan” Tegas H. Ayep Zaki.