Jakarta, [7 Maret,2025] – Semangat kebersamaan dan diskusi produktif mewarnai program buka puasa bersama (bukber) yang diselenggarakan oleh Serikat Peduli Migran Indonesia Perisai Pancasila (SPMI-PP) sejak 3 Ramadhan 1446H/2025. Program ini menjadi wadah silaturahmi yang efektif bagi para pengurus SPMI-PP, sekaligus diharapkan memicu lahirnya ide dan gagasan program ke depan.
Bertempat di Sekretariat SPMI-PP, program bukber ini telah menjadi agenda rutin yang dinantikan. Selain mempererat tali persaudaraan antar pengurus, momen ini juga dimanfaatkan untuk saling bertukar pikiran dan merumuskan langkah-langkah strategis untuk kemajuan SPMI-PP.
“Apresiasi kepada seluruh pengurus SPMI-PP yang telah berpartisipasi aktif dalam program bukber ini. Kehadiran dan kontribusi rekan-rekan sangat berarti dalam membangun kebersamaan dan semangat gotong royong,” ujar Wakil Ketua Umum SPMI-PP sekaligus PLH Ketua SPMI, Nursalim yang akrab disapa Caknus.
Lebih lanjut Caknurs menyampaikan bahwa atas inisiatif para pengurus yang secara bergantian menyiapkan takjil dan hidangan buka puasa. “Di tengah situasi ekonomi yang masih penuh tantangan, program ini menjadi wujud nyata kepedulian dan solidaritas kita sebagai keluarga besar SPMI-PP,” tambahnya.
“Program bukber ini telah berjalan sejak 3 Ramadhan, diawali oleh Ketua Umum SPMI Bapak Fathan, kemudian disusul pada tanggal 4 Ramadhan oleh Pak Usholi Ringo selaku Waka1 SPMI, 5 Ramadhan Sekjen SPMI PP Bapak Eko Pranoto, 6 Ramadhan kemarin Bapak Budiman (Bendahara Umum) kemudian hari ini Bapak Chalid Bawazier . Dan seterusnya besok akan bergantian menyiapkan makanan takzil dan buka puasa, ” paparnya.
Diskusi yang mengalir dalam suasana santai ini telah memunculkan berbagai ide dan gagasan segar untuk program-program SPMI-PP ke depan. Para pengurus antusias berbagi pengalaman dan pemikiran, menciptakan sinergi positif untuk mencapai tujuan bersama.
“Kami berharap program bukber ini dapat terus memperkuat soliditas dan sinergi antar pengurus SPMI-PP. Dengan semangat kebersamaan, kita akan mampu menghadapi berbagai tantangan dan mewujudkan visi organisasi,” pungkasnya.
Sementara itu Ketum Seikat Buruh Pekerja Penerbit Percetakan Media – Perisai Pancasila H. Arse Pane yang hadir memenuhi undangan merespon positif kegiatan ini.” Sedekah dan silaturahmi, memanjangkan umur, memudahkan rejeki, semoga memberikan keberkahan bagi kita semua, “ujar H. Arse Pane yang juga Ketua Umum Tegak Lurus Prabowo.
Hadir dalam bukber kali ini Bendahara Umum Budiman, Waketum Nursalim Wasekjen M. Ridwan, Ketum Serikat Buruh Pekerja Penerbit Percetakan Media – Perisai Pancasila H. Arse Pane dan jajaran pengurus SPMI-PP lainnya M. Rizaldi Chandra, Rendy, Ibrahim Arsyad dan Nursalim B. (wen/ibra)