Guna Tingkatkan Animo Pendaftaran Calon Prajurit Tim Ajenrem 162/WB Sosialisasi Dan Kampanye Rekrutmen Penerimaan TNI AD di SMKN 1 Seteluk dan SMAN 1 Seteluk

Sumbawa Barat – Suarakita.id
Sosialisasi dan kampanye kreatif yang berlangsung  di SMKN 1 dan SMAN 1 Seteluk Kecematan Seteluk Kabupaten  Sumbawa Barat sebagai sarana Fungsi Ajenrem 162/Wira bhakti dan sosialisasi tentang penerimaan calon perajurit TNI AD yg disampaikan (Ka Ajrnrem) Kepala Ajudan Jendral 162/Wira Bhakti Mayor Caj Luther Bangun S S.

Kegiatan yang diikuti oleh Kepala Sekolah, para guru, anggota TNI, siswa siswi antusias mengikuti arahan dari tim Ajerem 162/WB hal itu dilakukan untuk membangkitkan animo remaja dalam mendaftarkan diri calon anggota TNI.

Tim Ajenrem 162/Wira Bhakti yang dipimpin   Mayor CAJ Luther Bangun S.S serta para anggota Kaur Pers Kapten CAJ Hanafi, Peltu Arifin, Serka Suhaili, Kopda Waldi Prayitno.

Kegiatan Sosialisasi diawali sambutan oleh Danramil 03/Seteluk Kapten Inf I Nyoman Suarka  menyampaikan ucapan terima kasih kepada Ka Ajenrem bersama Tim, Korwil Diknas, Kasek, para guru serta para siswa/siswi peserta sosialisasi .

Danramil Berharap kepada para adik adik dan kita semua untuk mencermati apa yang di sampaikan oleh tim Ajenrem ini sangat penting untuk bekal diri jika ingin mendaftarkan diri sebagai TNI dan apabila belum pahan silahkan tanyakan secara mendetail kepada pemberi materi sosialisasi , sehingga saat pelaksanaan pendaftaran calon TNI AD tdk ragu2.

Kepala Ajenrem 162/Wira Bhkati Mayor Caj Luther Bangun S.S  dalam arahannya menyampaikan,jika berkeinginan akan masuk menjadi anggota TNI maka adik – adik akan bertemu dengan Kami serta melalui kantor kami Ajenrem 162/Wira Bhakti.Penerimaan untuk menjadi anggota TNI tidak di punggut biaya bila ada orang yang mengaku ingin membantu adik adik dan membutuhkan biaya itu bohong.

Kampanye Sosialisasi Fungsi Ajenrem 162/Wira Bakti Serta Kampanye Rekrutmen Penerimaan TNI AD di SMKN 1 Seteluk dan SMAN 1 Seteluk di ikuti oleh siswa siswi klas 11 dan 12.

” Untuk menjadi anggota TNI terkait  keberhasilannya tergantung adik adik semua dalam menyiapkan diri, penerimaan anggota itu cukup banyak seperti penerimaan Calon Tamtama, Bintara, dan Akmil baik utk pria maupun Wanita,”jelasnya Kamis (03/02/22).

Sambungnya, Khusus wilayah Kodim 1628/Sumbawa Barat animo untuk menjadi anggota Prajurit masih kurang sehingga berharap jangan sampai jatah wilayah nanti di ambil oleh Kabupaten lain.Bagi adik – adik yang berkeinginan masuk anggota TNI sangat terbuka lebar, saya berharap nanti dengan adanya sosialisasi ini animo dari wilayah Kodim 1628 Sumbawa barat akan meningkat.

Hadir dalam kegiatan,. Ka Ajenrem Mayor CAJ Luther Bangun S.S, Danramil 1628-03/Seteluk Kapten Inf I Nyoman Suarka, Kepala Korwil Diknas Kec Seteluk Jafar S Pd., Kepala SMKN 1 Seteluk Sirajuddin, S Pt, MM, Kepala SMA N 1 Seteluk Warli Fatriani, S Pt, Para Guru / Tata Usaha SMKN 1 Seteluk dan SMAN 1 Seteluk, Anggota / Babinsa Ramil 03/Seteluk , para pelajar siswa – siswi SMKN 1 seteluk.
( Adm//Ntb )

Pos terkait