Loteng Ntb – Suarakita.com Guna mendukung event World Superbike (World SBK) tahun 2021 di Sirkuit Mandalika Kabupaten Lombok Tengah (Loteng), digelar kegiatan Geladi dan pelaksanaan latihan Kontijensi yang bertempat di Bandara Selaparang Kecamatan Selaparang Kota Mataram, Senin (08/11/2021).
Geladi dan pelaksanaan latihan Kontijensi dilaksanakan dengan mengutamakan Protokol Kesehatan Covid-19, yang dipimpin oleh Kapolda NTB, Irjen Pol M. Iqbal, SIK., M.H., diikuti oleh unsur-unsur dari TNI-POLRI, Dinas Perhubungan Prov NTB, Basarnas Prov NTB dan Damkar Kota Mataram.
Mayor Inf Asep Okinawa Muas menjelaskan, bahwa latihan ini bertujuan untuk meningkatkan kesiapsiagaan dalam menghadapi kontijensi yang terjadi berkaitan dengan event World Superbike (World SBK). Sekaligus memeriksa kesiapan seluruh personel dan kelengkapan sarana prasarana pendukung serta keterpaduan dalam rangka kesiapsiagaan penanggulangan kejadian yang terjadi kapan saja.
Terlihat sekitar 800 orang pasukan yang mengikuti geladi dan latihan kontijensi dan adapun susunan tugas masing-masing para pasukan gabungan yang dibagi menjadi beberapa regu yang sudah di tentukan diantaranya yaitu : 2 SSK Gabungan TNI AD, AL, AU, 2 SSK Bulsy Polda NTB dan Polresta Mataram, 2 SSK Gabungan Polda NTB dan Polresta Mataram, 2 SST Pasukan Sepeda Motor Gabungan TNI-Polri, 1 SST Pasukan PHH Yonif 742, 1 SST Pasukan PHH Brimob Polda NTB, 1 SST Basarnas Prov. NTB, 1 SST Damkar Kota Mataram, 1 SST Satlantas Polda NTB dan Polresta Mataram, 1 SST Gegana Polda NTB
dan 1 SST Dishub Prov. NTB.
Operasi pengamanan ini dilaksanakan sebagai langkah preventif antisipasi terhadap kemungkinan perkembangan situasi yang tidak di inginkan, sehingga 800 orang pasukan gabungan telah diterjunkan untuk mengikuti berbagai macam latihan dalam geladi dan pelaksanaan latihan kontijensi dalam rangka mendukung World Superbike (World SBK),” ungkap Mayor Inf Asep Okinawa Muas.
Kegiatan tersebut diawali dari pasukan kendaraan melaksanakan geladi Patroli Cipta kondisi dan Patroli keamanan. Kemudian sekitar pukul 09.00 Wita, dilaksanakan simulasi pembubaran aksi dari masyarakat yang berkumpul di depan Kantor ITDC untuk melaksanakan demonstrasi. Selain itu, dilakukan latihan simulasi evakuasi massa aksi yang terluka dari Biddokes Polda NTB.
Setelah itu, dilaksanakan kegiatan peraktek simulasi pengawalan rombongan VIP menuju Sirkuit Mandalika. Yang silanjutkan dengan latihan simulasi evakuasi bencana alam pohon tumbang yang mengalangi jalur rombongan VIP.
Selain itu, latihan simulasi pengamanan dari ancaman penembakan orang tidak dikenal kepada rombongan VIP dan latihan antisipasi terjadinya ledakan di area Sirkuit Mandalika. Lalu dilanjutkan
persiapan latihan simulasi sterilisasi ledakan Bom dari TNI-POLRI di area Sirkuit Mandalika gabungan dari TNI-POLRI.
“Sambungnya, simulasi sabotase dan penyanderaan Bis penonton dari orang tidak dikenal menggunakan senjata, simulasi pengejaran sandera dari tim tindak Gabungan TNI dan Polri, simulasi pengejaran sandera dari jalur udara menggunakan Helikopter Polisi, simulasi korban sandera dari tim tindak Gabungan TNI dan Polri, simulasi olah TKP dari INAFIS Polda NTB, simulasi bencana alam angin puting beliung, simulasi evakuasi masyarakat korban bencana alam angin puting beliung dari gabungan TNI, BNPB, Dishub, Basarnas dan Damkar, Kapolda NTB meninggalkan Bandara Selaparang dan simulasi penertiban pemuda yang sedang kebut-kebutan menggunakan kendaraan bermotor.
Geladi beserta pelaksanaan latihan Kontijensi dihadiri dalam kegiatan tersebut oleh : Karoops Polda NTB, Kombespol Imam T., Dansatbrimob Polda NTB, Kombespol Komaruzzaman, S.I.K., Pasianev Korem 162/WB, Mayor Inf Aji Purnomo, Pasilitpam Korem 162 WB, Mayor Inf Asep Okinawa Muas, Ps. Kasubsi PLLU Lanud ZAM, Letda Lek M. Yusuf, Palaksa KAL Belongas, Letda Laut (P) Arifin, PJU Polda NTB, Kabid penanggulangan pencegahan penyelamatan kebakaran Kota Mataram, Drs. Lalu Muksan Jalaluddin,
Kabid Lantas dishub Prov NTB, Bpk. Chairy dan Perwakilan Basarnas Prov. NTB.
Seluruh rangkaian kegiatan geladi dan Pelaksanaan Latihan Kontijensi dalam rangka World Superbike (World SBK) tahun 2021 selesai berjalan dengan aman, lancar dan kondusif. Sedangkan Gladi bersih akan dilaksanakan pada hari Rabu Tanggal 10 November 2021.
(Dani)