Jaga Daya Tahan Tubuh, Petugas Pemasyarakatan Lapas Sumbawa Besar Kanwil Kemenkumham NTB Dapatkan Pembagian Vitamin

Guna menjaga dan meningkatkan daya tahan tubuh seluruh pegawai agar tetap sehat dan fit dalam melaksanakan tugas sehari-hari, Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Sumbawa Besar laksanakan pembagian vitamin kepada para petugas pemasyarakatan (02/11).

Bertempat di Lapangan Apel Pegawai Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Sumbawa Besar setelah pelaksanaan Apel Pagi Pegawai, masing-masing pegawai pemasyarakatan mendapatkan vitamin.

“Dalam menjalankan aktifitas, tugas, dan pekerjaan selama di kantor, tentu saja penambah daya tahan tubuh seperti ini sangat diperlukan. Ini akan sangat membantu di dalam menjaga tubuh tetap prima, sehingga dalam pelaksanaan tugas semuanya dapat berjalan dengan baik dan lancar. Pembagian vitamin ini bertujuan agar daya tahan tubuh petugas selama bertugas memberikan pelayanan tetap terjaga sehingga pelayanan yang diberikan tetap prima” ungkap M. Fadli, Kalapas Sumbawa Besar Kanwil Kemenkumham NTB.

Pos terkait